Jadwal Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Universitas Brawijaya 2022

PENGUMUMAN

Nomor :14288/UN10/PP/2021

JADWAL SELEKSI BERSAMA MASUK PERGURUAN TINGGI NEGERI (SBMPTN)

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

TAHUN 2022

Universitas Brawijaya merupakan salah satu perguruan tinggi negeri di bawah naungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Seleksi masuk program sarjana pada UB terdiri dari Seleksi Nasional yang diselenggarakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) dan Seleksi Mandiri yang diselenggarakan oleh UB.

Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) menggunakan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dan/atau kriteria lain yang ditetapkan bersama oleh PTN. Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) merupakan tes masuk ke perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh LTMPT.

Peserta yang akan mendaftar UTBK-SBMPTN Tahun 2022 WAJIB memiliki akun LTMPT.  Jadwal pembuatan akun LTMPT adalah pada : 14 Februari – 17 Maret 2022.

Adapun jadwal penting dalam penerimaan mahasiswa baru program sarjana Jalur UTBK-SBMPTN Tahun 2022 pada UB, antara lain :

Kegiatan Jadwal
Sosialisasi UTBK-SBMPTN 01 Desember 2021 – 15 April 2022
Pendaftaran UTBK-SBMPTN 23 Maret – 15 April 2022
Pelaksanaan UTBK Gelombang I 17 – 23 Mei 2022
Pelaksanaan UTBK Gelombang II 28 Mei – 3 Juni 2022
Pengumuman Hasil SBMPTN 23 Juni 2022
Masa Unduh Sertifikat UTBK 25 Juni – 31 Juli 2022

 

Informasi lengkap terkait syarat dan ketentuan UTBK-SBMPTN Tahun 2022 dapat dilihat pada laman resmi LTMPT dengan link : WEBSITE RESMI LTMPT.

Peserta yang berencana melamar Beasiswa KIP Kuliah dapat melihat informasi detail pada website Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan di https://puslapdik.kemdikbud.go.id/

Dalam SBMPTN Tahun 2022, saat ini Universitas Brawijaya menawarkan 77 Program Studi Sarjana dan 2 Program Studi Sarjana Terapan (D4) yang terbagi dalam kelompok SAINTEK dan SOSHUM, informasi lengkap terkait syarat jurusan/program keahlian untuk program studi yang ditawarkan di UB dapat dilihat melalui laman SELMA UB dengan link : Daftar Program Studi Universitas Brawijaya | SELMA UB.

Hal-hal yang kurang jelas terkait penerimaan mahasiswa baru di UB dapat ditanyakan pada Bagian Akademik melalui  http://haloselma.ub.ac.id.

Rektor,

Prof. Dr. Ir. Nuhfil Hanani AR., MS.

 

PENTING

Universitas Brawijaya tidak pernah bekerjasama dengan Bimbingan Belajar dan/atau Lembaga sejenis dalam penerimaan mahasiswa baru. Informasi resmi penerimaan mahasiswa baru hanya dapat diakses pada laman https://selma.ub.ac.id/.